“Big Daddy” Singgung Soal Pemulihan Pariwisata Bali
Denpasar – Terhitung belasan hari lagi pemilihan umum berlangsung, tepatnya 14 Februari 2023. Ribuan relawan De Gadjah se-Kota Denpasar berkumpul di acara Konsolidasi pemenangan Made Muliawan Arya alias De Gadjah sebagai Calon Legislatif (Caleg) Tingkat I DPRD Provinsi Bali dari Partai Gerindra, Rabu (31/1/24).
Ditemui seusai konsolidasi, “Big Daddy” begitu sapaan akrabnya menyebut, bahwa dalam acara tersebut para relawan menaruh harapan lewat aspirasi agar Bali lebih maju dan pariwisata kembali normal seperti semula.
“Mereka menginginkan Bali itu maju, dan pariwisatanya kembali seperti dulu lagi,” ungkapnya.
Ia menyebut, bahwa relawan yang hadir dalam acara tersebut sekitar 2000 ribuan orang. Dirinya menegaskan, bahwa kehadiran dalam jumlah yang banyak itu tanpa melalui mobilisasi masa, tapi murni dari relawannya.
“Kita tidak mobilisasi masa, kita tidak buat pergerakan, tapi mereka datang atas dasar hati nuraninya masing-masing,” tambahnya.
Ia menambahkan, bahwa acara tersebut merupakan konsolidasi untuk menjemput pemilu yang akan berlangsung pada 14 Februari 2023 mendatang.
“Sebenarnya ini acara temu kangen dan konsolidasi dengan relawan, karna selama ini saya sibuk dengan urusan Prabowo-Gibran, urusan partai. Jadi pencalegan sendiri agak jarang diurus,” jelasnya.
Reporter: Julius N
Editor: Gung Krisna
Tinggalkan Balasan