Denpasar – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) hadir dengan kejutan dalam ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025. Mereka meluncurkan SUV terbarunya yaitu All New Mitsubishi Destinator di Pulau Dewata.

Peluncuran Mitsubishi Destinator di Bali ini berlangsung di Trans Studio Mall, Denpasar, Kamis (24/7/2025). All-New Destinator ini akan dipamerkan mulai 27 Juli 2025 mendatang.

Saat peluncuran, Direktor of Aftersales PT MMKSI, Kazuto Azuma menjelaskan, Mitsubishi Destinator merupakan SUV keluarga berkapasitas tujuh penumpang yang mengedepankan kenyamanan, keamanan, serta tampilan stylish.

“Mitsubishi All-New Destinator dirancang untuk mengakomodasi kebutuhan mobilitas harian hingga perjalanan menuju keluarga modern,” ujarnya.

Adapun tiga varian yang ditawarkan di Bali, yakni GLS seharga Rp 393 juta, Exceed seharga Rp 414 juta, dan Ultimate seharga Rp 474 juta.

Selain itu, opsi fitur tambahan seharga Rp 30 juta untuk varian tertinggi yang mencakup sistem audio Yamaha Premium, power tailgate, dan electric seat adjuster.

“Kami dengan bangga memperkenalkan All-New Mitsubishi Destinator dalam rangka perayaan 55 tahun Mitsubishi Motors di Indonesia. Sebuah simbol komitmen berkelanjutan kami untuk tumbuh bersama masyarakat Indonesia dalam setiap perjalanan,” jelasnya.

Selain itu, Kazuto Azuma menjelaskan, mobil ini dikembangkan untuk pasar ASEAN termasuk Vietnam, Filipina, dan kawasan Asia Selatan, Amerika Latin, Timur Tengah dan juga Afrika.

“Diproduksi di pabrik perakitan Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia yan berlokasi di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat,” katanya.

Kendaraan ini memadukan desain SUV yang tangguh dan modern dengan interior premium yang lapang untuk menjamin kenyamanan seluruh penumpang.
Destinator juga menghadirkan akselerasi bertenaga yang menyenangkan serta prrforma berkendara yang aman dan andal di berbagai kondisi jalan dan cuaca.

 

Reporter: Yulius N