Perekonomian Bali Diprediksi Meningkat Jika Penuhi Hal Ini
Denpasar – Pengamat Ekonomi Jro Gde Sudibya berpendapat, perekonomian Bali kini terus membaik. Bahkan, disebutnya akan mengalami peningkatan apabila tidak terjadi tekanan ekonomi global skala besar.
“Bali akan memasuki pertumbuhan ekonomi tinggi. Setara dengan pertumbuhan ekonomi nasional sekitar 5 persen per tahun dan bisa 6 persen,” ujarnya kepada Wacanabali.com, Kamis (17/8/23).
Menurutnya, dalam peningkatan perekonomian Bali, para pelaku usaha khususnya di sektor pariwisata akan menghadapi tantangan dalam penguatan pemodalan, pembenahan Sumber Daya Manusia (SDM) dan perbaikan akses pasar di era ekonomi digital lewat platform marketplace (lokapasar) yang tepat.
“Tantangannya dalam menjaga dan merawat brand, equity brand (ekuitas merek, red) Bali sebagai DTW (Daya Tarik Wisata, red) yang telah mendunia,” tegasnya.
Lebih lanjut ia berharap, dalam hal ini pemerintah dapat berkontribusi secara maksimal.
“Pejabat publik punya ‘sense of crisis‘ (kepekaan, red) sehingga mampu mengantisipasi persoalan yang muncul di lapangan, dan meresponsnya secara cermat cerdas dan tidak bersifat reaktif dan kesannya gagap,” tutupnya.
Reporter: Komang Ari
Editor: Ngurah Dibia

Tinggalkan Balasan