Mayat Mr. X Ditemukan Mengapung di Perairan Pengambengan
Jembrana – Seorang nelayan menemukan sesosok mayat mengapung di perairan Pengambengan, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Jembrana, Kamis (20/11/25) pagi. Kondisi mayat sudah dalam keadaan rusak dan tanpa membawa kartu identitas menyulitkan proses identifikasi.
Penemuan mayat tersebut dilaporkan ke Satuan Polairud Polres Jembrana dan Pos TNI AL Pengambengan. Oleh nelayan jasad tanpa busana tersebut dibawa ke daratan.
Koordinator Pos SAR Jembrana, Dewa Hendri Gunawan, menjelaskan penemuan mayat sekitar pukul 04.30 Wita. Saat itu saksi Imron (50), seorang nelayan asal Banjar Munduk Kedunen,Pengambengan sedang dalam perjalanan pulang usai mencari ikan. Di tengah perairan, nelayan tersebut melihat tubuh seorang laki-laki mengapung dalam kondisi mengenaskan. Imron sempat merekam video pendek sebagai bukti, kemudian menghubungi rekannya, Alek (40), nelayan yang saat itu berada di darat menunggu sampan fiber datang.
Sekitar pukul 05.20 Wita, Alek melaporkan temuan tersebut kepada piket jaga Sat Polairud Polres Jembrana melalui telepon. Mayat kemudian dibungkus menggunakan plastik dan dibawa menuju daratan menggunakan sampan milik Imron.
“Ditemukan oleh nelayan, diperairan pengambengan. Jenazah tesebut langsung dievakuasi ke darat menggunakan perahu nelayan,”ujarnya.
Pada pukul 07.00 wita, sampan tersebut tiba dan sandar di Break Water Timur Pelabuhan Perikanan Pengambengan. Tim Polairud bersama petugas medis Klinik Pratama Polres Jembrana mengevakuasi tubuh korban ke ambulans untuk dibawa ke RSUD Negara.
“Korban berjenis kelamin laki-laki dengan ciri-ciri tinggi sekitar 150 cm, tidak mengenakan pakaian, dan kondisi kulit tubuh telah mengelupas. Hingga saat ini, identitas korban belum diketahui,”ungkap Dewa Hendri.

Tinggalkan Balasan